Selamat.!! Universitas Jember masuk dalam Klaster Mandiri Kemendikbudristek 2023
Kabar menggembirakan sekaligus membanggakan! Universitas Jember berhasil masuk dalam jajaran perguruan tinggi top yang tergabung dalam klaster mandiri Kemendikbudristek 2023. Sebagai informasi, Klasterisasi Kemendikbudristek ini merupakan pengelompokkan perguruan tinggi berdasarkan kinerja riset dan pengabdian kepada masyarakat, dimana klasterisasi perguruan tinggi di Indonesia dibagi menjadi 4 yaitu Klaster Mandiri, Klaster Utama, Klaster Madya dan Klaster Pratama. Tentunya prestasi ini disambut baik oleh seluruh sivitas akademika Universitas Jember, sebagaimana disampaikan langsung oleh Rektor Universitas Jember, Dr. Ir. Iwan Taruna, M. Eng, IPM, saat berpidato dalam upacara wisuda UNEJ periode V tahun akademik 2022/2023 yang digelar hari Sabtu, 11 Maret 2023 di Gedung Auditorium.
“Prestasi terbaru yang membanggakan, Universitas Jember masuk Klaster Mandiri berdasarkan penilaian kinerja riset dan pengabdian kepada masyarakat yang digelar oleh Kemendikbudristek. Untuk diketahui bahwa hanya ada 40 perguruan tinggi yang masuk Klaster Mandiri dari 880 perguruan tinggi akademik dan 162 perguruan tinggi vokasi di Indonesia yang masuk penilaian Direktorat Riset, Teknologi dan Pengabdian Masyarakat Ditjen Dikti,” ujar Iwan Taruna dihadapan wisudawan beserta orang tuanya.
Dalam kesempatan yang sama, bapak Rektor juga menyampaikan komitmen Universitas Jember untuk terus menjalankan amanah Tri Dharma Perguruan Tinggi guna mewujudkan perguruan tinggi yang unggul, baik melalui kegiatan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, serta berusaha mewujudkan penyelenggaraan perguruan tinggi yang baik atau Good University Goverment (GUG). Hasil dari komitmen kerja keras ini mengantarkan Universitas Jember mendapatkan predikat Badan Layanan Umum (BLU) Terbaik di bidang pendidikan 2022 dari Menteri Keuangan.
Dengan masuknya Universitas Jember dalam Klaster Mandiri, maka ini menandakan bahwa Universitas Jember dapat disejajarkan dengan Universitas Top Indonesia seperti UGM, UI, ITB, ITS, dll.
Posted on: March 14, 2023, by : ahmadyasim