KURIKULUM

Kurikulum Program Studi S1 Teknik Konstruksi Perkapalan telah mengalami perbaikan (rekonstruksi) dari kurikulum tahun 2018. Persyaratan rekonstruksi kurikulum diwajibkan setiap 5 tahun sekali. Prodi S1 Teknik Konstruksi Perkapalan telah menyelesaikan rekonstruksi kurikulum dengan memperhatikan berbagai masukan seperti stakeholder, pakar, pimpinan, benchmarking kurikulum, hingga kebijakan MBKM dan kurikulum berbasis OBE (Outcome Based Education). Dokumen kurikulum tersebut secara garis besar terdiri dari visi-misi dan tujuan pendidikan, capaian pembelajaran lulusan, struktur kurikulum dan RPS mata kuliah. Dokumen kurikulum dapat dilihat lebih detail berikut.

Draft Kurikulum S1 TKP UNEJ 2022 20220912

Bidang Konsentrasi Keahlian

Desain Kapal

Pada konsentrasi dan keahlian ini, mahasiswa diharapkan mendapat keterampilan dan pengetahuan untuk melakukan kegiatan desain kapal. Proses desain kapal merupakan suatu aktivitas yang bertujuan untuk menciptakan informasi yang diperlukan untuk pembangunan kapal. Salah satu kegiatan yang dilakukan dalam melakukan desain kapal adalah pembuatan lines plan, general arrangement dan 3D Model dengan memperhatikan spesifikasi teknis atau spesifikasi yang diminta oleh pemilik kapal (owner requirements) serta regulasi nasional & internasional. Selain itu mahasiswa juga dapat mengusulkan konsep-konsep baru atau desain baru dalam menghadapi permasalahan desain kapal eksisting maupun sesuai keadaan alam yang ada.

Konstruksi dan Kekuatan Kapal

Bidang Konsentrasi Konstruksi dan Kekuatan kapal memberikan pemahaman dan keterampilan kepada mahasiswa untuk dapat menilai, menganalisis dan memastikan bahwa kapal yang didesain telah memiliki kekuatan atau ketahanan terhadap beban kapal itu sendiri (muatan & konstruksi) maupun gaya dari luar seperti ombak dan angin. Untuk memastikan hal tersebut maka mahasiswa akan dihadapkan pada kasus (proses) pemilihan material kontruksi kapal, analisa struktur kekuatan global dan lokal kapal, beserta respon gerakan kapal saat kapal beroperasi. Secara umum, mahasiswa akan banyak berkecimpung dengan pengujian material di laboratorium ataupun pengujian menggunakan perangkat lunak.

Hidrodinamika

Bidang hidrodinamika merupakan suatu bidang konsentrasi keahlian yang memberikan pemahaman dan keterampilan kepada mahasiswa untuk menganalisis fenomena aliran air disemua badan kapal yang terkena air seperti lambung, jalur kemudi, baling baling kapal, dan juga tambahan bentuk badan kapal serta fenomena yang terjadi pada berbagai gerakan kapal dan manuver kapal. Bidang ini membahas secara menyeluruh bagian kapal yang tercelup didalam air dalam kaitannya mendapatkan desain lambung yang optimal sehingga mampu memiliki hambatan minim serta olah gerak yang baik. Pada umumnya, mahasiswa yang mengambil bidang keahlian ini melakukan eksperimen di laboratorium hidrodinamika maupun dengan menggunakan perangkat lunak.

Manajemen dan Produksi Kapal

Manajemen dan produksi kapal merupakan bidang konsentrasi keahlian yang diharapkan mahasiswa dapat melakukan perencanaan, pelaksanaan dan pengelolaan pembangunan dan reparasi badan kapal dan perencanaan galangan kapal. Secara umum, mahasiswa yang mengambil bidang ini lebih fokus kepada pengelolaan proses pembangunan kapal berdasarkan data Galangan Kapal dan perusahaan terkait lainnya.